Viral Fenomena Uang Merah dan Biru di Celengan Hilang, Akhirnya Buktikan Bongkar Tabungannya!

Dikutip dari TRIBUNNEWS.COM -  Akhir belakangan ini media sosial Facebook digegerkan dengan fenomena hilangnya uang merah (100 ribu) dan uang biru (50 ribu) di celengan mereka.
Sebagian netizen merasa was-was dan takut dengan hal tersebut, akhirnya mereka mencoba membuktikan dengan membongkar celengan milik mereka.

Namu hasilnya sungguh tak disangka, berdasarkan pantauan TribunWow.com, sejumlah netizen memposting dan mengaku kehilangan uang merah dan biru mereka.

Seperti akun @Minie Mua yang mengunggah postingannya pada Senin (8/1/2018) berikut.
Ia mengaku telah sering menabung uang pecahan 100 dan 50 ribu, akan tetapi setelah membongkar tabungannya, uangnya raib dan hanya tersisa recehan dan pecahan 2.000 dan 5.000 rupiah.

"ini lagi viral banget d fb.. 
bnyk uang biru sama merah hilang. 
ak kan tkut ya.. 
nyoba aja buka tbungn juga. 
ternyata... 
merah sama biru nya ga da juga.
sisa uang dolar (receh) sma uang hrga 5000.2000
scra ak nabung aja uang biru sama merah kan sering y. hilang kmana.
ini mau ga pcya tp bnrn. 
ad apa," tulisnya.


Kedua ada akun Ninta Raindari, yang mengunggah ceritanya pada Minggu (7/1/2018).
"Kemarin malam baca tentang celengan yang pada ilang uangnya setelah dibuka.
Dan pagi ini saya niay buka kedua celengan saya buat tambah-tambah uang Stokis.
Setelah dibuka, Masyaallah..
Celengan kuning yang diisi sejak 6 bulan lalu dengan nominal 500 rupihah hingga 50 ribu hanya tersisa uang 500, 2.000, 5.000.
Padahal sangat sering diisi 20 ribuan. Malah gak ada sama sekali.
Perkiraan harusnya udah ada sekitar 2 jutaan. Tinggal sersisa Rp 119.500," tulisnya.

Postingan Ninta yang kehilangan uangnya di celengan (Facebook)


Selanjutnya ada akun Irma Tambayong, yang memecah celangannya pada Senin ini.
Ia menceritakan bahwa uangnya masih ada meski hanya beberapa lembar.

"Kmren sempet was was liat viral nya postingan teman2 tntg uang merah biru yg pada hilang di ddlm celengan,
Alhmdllh masih ada wlpun tinggl bbrp lembar saja,hrusnya lbih dr satu j , inget bener tiap masukin nominal yg besar pasti aq hitung," ungkapnya.



Berikut postingan-postingan serupa dari netizen lainnya.




@puputt liliputt: Akhirnya kejadian buruk ini beneran terjadi  
Udah pernah posting awal november soal kegalauan menyimpan uang pecahan besar di rumah, dan akhirnya tetap memutuskan berpikiran positif, insyaallah aman dan batal dibongkar celengan nya.
Tapi tadi pagi nekat bongkar celengan, karena kepikiran mimpi suami yang katanya si anak diajak main tuyul di rumah. Dan hasil nya bener2 zonk hanya tersisa tiga puluh lima ribu rupiah,kemana pecahan uang merah dan biru nya  Duh kalo diingat2 jml nya mungkin bisa buat beli buku #funtasticlearning
mendapat pengalaman ini, pastinya ga akan terlupakan, semoga dapat ganti rejeki yang lebih besar  
Hanya mengingatkan saja, yg suka menabung dirumah bolehlah di cek dulu .



@Kaka Asticha: Astaghfirloh 
Percaya ga percaya
Smlem lihat yg share uang d celengan nominal 100rb dan 50rb hilang gitu aja posisi celengan masih utuh, baca juga d komenan banyak juga yg ngalamin kejadian serupa
Hari ini pengen buktiin bener apa engga 
Daan inallillahii, ternyataa benerr kejadian sama saya sndrii, bongkar clngan karna penasaran, eh iyah nominal 100rb dan 50rb nya gda sama sekalii pdhal ingeett bgt brp kali masukin uang 100rb dan 50rb , ih sambil merinding ini.
@Linda Wulan: Taraaaaa..Daaaaannnn..
Aku mengalaminya sendiri 
Kertas merah biru n hijau raib
Positif thingking aja mungkin sedekahq kurang banyak
Makanya Allah Subhaanallah Wa Ta'ala mengijinkannya hilang hihiiii..
Awalnya nyelengin drmh krn iseng aja..sambil ngajarin anak2 nabung..
Eehhh kok anak2 masukin uang merah biru n hijau 
Padahal ini celengan buat uang receh dan 2 ribuan aja
Tapi kalau beneran ada "tuyul" memang meresahkan siihh..
Cz uang d dompet aja kadang hilang hiiks.
Meski demikian, ada juga netizen yang membuktikan membongkar celengan mereka, dan menemukan fakta bahwa jumlah uangnya masih utuh, serta uang merah dan birunya tidak hilang. (*)
Berita ini sudah dipublikasikan di TribunWow.com dengan judul: Beredar Kabar Uang Merah dan Biru di Celengan Hilang, Netizen Buktikan Bongkar Tabungan, Alhasil?
Tgl. Selasa, 9 Januari 2018 07:52 WIB
Tags
Facebook
Editor: Tinwarotul Fatonah
Sumber: Utama TribunWow.com
https://www.google.co.id/amp/m.tribunnews.com/amp/techno/2018/01/09/beredar-fenomena-uang-merah-dan-biru-di-celengan-hilang-netizen-buktikan-bongkar-tabungannya

Comments

Popular posts from this blog

37 Tempat Wisata di Jember Terbaru yang Lagi Hits 2019

Tempat Wisata Tersembunyi di Bali dengan Pemandangan yang Sangat Indah

10 LANGKAH IBU PINTAR UNTUK ANAK CERDAS